Pages

Rabu, 09 Mei 2012

Creambath di rumah

Kesibukan yang seringkali menyita waktu membuat kita terkadang sangat sulit untuk melakukan perawatan. Jadi, alternative lain adalah dengan melakukan perawatan itu sendiri. Dibawah ini adalah cara-cara untuk melakukan creambath di rumah.

  • Siapkan alat-alat untuk creambath sebagai berikut, krim untuk creambath (bisa beli di supermarket), sisir, handuk, dan air panas atau es batu.
  • Pertama-tama, cuci rambut dengan shampoo  hingga bersih, lalu keringkan dengan handuk.
  • Bagi rambut menjadi 4 bagian, kanan dan kiri (dibelah tengah), lalu depan dan belakang.
  • Oles krim, mulai dari kulit kepala hingga ke ujung rambut. Lalu pijat kulit kepala dengan ringan.
  • Setelah semua bagian selesai, pijatlah kepala secara merata, dengan lembut dan perlahan selama 10 – 15 menit.
  • Satukan rambut diatas kepala. Untuk rambut rontok, jangan gunakan handuk yang telah di rendam di air panas, karena pori-pori kepala akan terbuka, menyebabkan lebih banyak kerontokan. Bisa didiamkan saja, atau direndam dalam air dingin (tambahkan es batu). Bungkus kepala dengan handuk tersebut, gantilah bila sudah tidak dingin/ panas lagi. Lakukan selama 15 menit.
  • Bilas rambut dengan air bersih, usahakan dengan air dingin. Boleh juga di shampoo kembali.
  
Ramuan Creambath Buatan Sendiri

Krim Stroberi

Manfaat: Mengatasi rambut bercabang, menyehatkan rambut, halus, bercahaya
1. Siapkan 8 buah stroberi dan mayones. Pilih buah stroberi yang segar dan tidak keriput.
2. Cuci buah stroberi lalu buang bagian daunnya. Potong buahnya menjadi 4 bagian.
3. Lumatkan potongan buah stroberi, bisa dengn menggunakan blender atau tangan.
4. Ambil 1 sendok makan mayones, kemudian campurkan dengan stroberi yang telah lumat tadi.
5. Aduk hingga adonan strobery dan mayones tercampur rata.Krim stroberi siap digunakan untuk creambath.
Krim Alpukat

Manfaat: Mengatasi masalah rambut kering. Melembutkan rambut kasar.

1. Siapkan buah alpukat dan mayones
2. Potong alpukat menjadi 2 buah bagian. Pergunakan hanya satu bagian dari potongan tersebut (setengah dari buah alpukat)
3. Ambil daging alpukat dengan menggunakan sendok teh dan taruh di mangkuk besar.
4. Kemudian lumatkan alpukat dengan blender atau tangan.
5. Campurkan alpukat yang sudah lumat dengan satu sendok mayones. Aduk rata. 

Sumber - winterwithsunshine.wordpress.com, Google.com
                  id.88db.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar